in , ,

Benzema Katakan Ini Pada Mbappe Saat Menangis di Lapangan

Karim Benzema dan Mbappe
Karim Benzema dan Mbappe

GL NEWS – Setelah membawa Real Madrid comeback atas Paris Saint Germain (PSG), tentu membuat Benzema senang bukan kepalang. Hal itu terlihat usai wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan, dimana ketika itu Benzema langsung merayakan kemenangan bersama rekan-rekannya.

Tapi tunggu, meski begitu pemain asal Prancis tersebut masih menunjukan rasa respectnya terhadap pemain lawan. Salah satunya yang dia lakukan kepada Kylian Mbappe yang saat itu terlihat menangis di lapangan.

Benzema pun mencoba menghibur Mbappe dan menguatkan bintang berusia 23 tahun itu. Lantas kata-kata apa yang diucapkan oleh Benzema kepada Mbappe? Dan untuk itu, inilah jawabannya

Cara Benzema Menghibur Mbappe saat Menangis di Lapangan

Dramatis. Itulah kata yang tepat untuk menggambarkan pertandingan antara Real Madrid melawan paris Saint Germain. Bagaimana tidak, karena pada akhirnya El Real mampu membalikan keadaan setelah sempat tertinggal.

Itu terjadi usai Paris Saint Germain unggul satu gol pada leg pertama, kemudian pada leg kedua, mereka kembali unggul setelah Kylian Mbappe kembali mencetak gol ke gawang Thibaut Courtois.

Namun secara heroik, Karim Benzema mampu membawa Real Madrid unggul dan membalikan keadaan setelah dirinya memborong tiga gol sekaligus, hingga membuat Los Blancos akhirnya lolos ke babak selanjutnya dengan unggul agregat 3-2.

Melihat timnya disingkirkan dengan cara menyakitkan, tentu membuat Kylian Mbappe langsung terpukul, selain usahanya yang berakhir sia-sia, dirinya juga tak percaya bila Real Madrid bisa membalikan keadaan setelah tertinggal dua gol.

Mbappe pun langsung mencurahkan kesedihannya ketika wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.

Melihat Mbappe yang terlihat sedih di lapangan, membuat Benzema bersimpati dan langsung menghampiri rekannya di timnas Prancis tersebut. Benzema pun terlihat menghibur dan mencoba menenangkan Mbappe.

Mantan pemain Lyon itu meyakinkan pada Mbappe, bila pemain berusia 23 tahun tersebut sudah berusaha sangat keras dan tampil sangat baik selama turnamen berlangsung, dan mendoakan Mbappe agar sukses di kompetisi musim depan.

Tentu apa yang dilakukan oleh Benzema layak diapresiasi, karena meski menang dirinya masih menunjukan rasa respectnya terhadap pemain lawan. Apalagi ini dilakukan kepada Mbappe, pemain yang notabene masih sangat muda.

Lebih lanjut, ditemui usai pertandingan, Benzema kemudian mengungkapkan isi perkataannya kepada Mbappe. Pemain berusia 34 tahun itu pun yakin dengan potensi yang dimiliki oleh Mbappe dan mendukungnya untuk sukses di masa depan.

“Mbappe sangat kecewa, itu normal, yang mana dia mau terus bersinar. Tapi dia masih muda, dia masih punya banyak waktu untuk menjadi lebih hebat lagi. Saya mendoakan agar dirinya sukses di masa depan. Dan dia memiliki peluang untuk melakukan itu”

Kata Benzema pada RMC Sports

Sementara itu, antara Benzema dengan Mbappe bisa saja pada beberapa musim ke depan mereka mampu sukses bersama. Hal itu terjadi setelah Mbappe terus dilaporkan bakal pindah ke Real Madrid musim panas nanti.

Sebuah pilihan yang bisa diterima oleh Mbappe, karena selama ini dirinya selalu gagal meraih trofi Liga Champions bersama Paris Saint germain, karena siapa tahu jika bergabung dengan Real Madrid, dirinya mampu meraihnya.

Apalagi di skuad Los Blancos, banyak pemain yang sudah memiliki mental juara di pentas Eropa, sesuatu yang tidak ada di tim Paris Saint Germain.

Jadi itulah yang dikatakan oleh Karim Benzema pada Mbappe usai pemain berusia 23 tahun tersebut terlihat sedih di tengah lapangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Ronaldo Nazario dan Lionel Messi

    Reaksi Ronaldo Melihat Senyum Kesedihan Messi di PSG

    Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo

    Pertama Kali Cristiano Ronaldo Bertemu Karim Benzema