GL NEWS – Gagal meraih kemenangan, usai sempat unggul agregat 2-0 hingga tersisa 30 menit pertandingan. Gianluigi Donnarumma disebut menjadi kambing hitam akan kekalahan dari tim PSG malam itu. Ia dinilai melakukan kesalahan yang membuat Benzema berhasil menciptakan gol perdananya. Hingga membuat, sosok Neymar marah dan keduanya terlibat perkelahian di ruang ganti oleh Media asal Spanyol Marca.
Tapi apakah itu benar? Inilah jawaban dari sang mega bintang asal Brazil Neymar Jr saat mempublikasikan pesan WhatsAPP nya melalui akun instagramnya.
Reaksi Neymar Kepada Donnarumma : Respect Moment
Berubah 180 derajat. Itulah yang terjadi dalam sisa 30 menit pertandingan di Estadio Santiago Bernabeu kala itu.
Pasalnya, tampil oke hingga 60 menit pertandingan, Berhasil menggandakan skor yang membawa PSG sempat unggul agregat 2-0. Di sisi 30 menit pertandingan, PSG justru harus menderita saat 3 gol tim Real Madrid berhasil diciptakan oleh penyerang utama mereka Karim Benzema.
Keberhasilan El Real mengubah jalannya pertandingan malam itu sendiri, tak terlepas dari gol pertama yang berhasil diciptakan Karim Benzema. Dimana dalam moment itu, kiper timnas Italia Donnarumma dinilai melakukan kesalahan fatal.
Ia terlalu lama membawa bola, membuat Benzema mempressingnya dengan ketat. Hingga bola liar diambil Vini sebelum kembali diberikan Benzema dan kemudian menjadi gol.
Sebuah awal, dari mimpi buruk PSG selanjutnya saat Madrid berhasil menambah 2 gol di pertandingan Liga Champions leg 2 hari itu.
Ya akibat kesalahan dari Donnarumma itulah, laporan dari Marca menyebutkan jika kesalahan dari Donnarumma. Telah membuat Neymar berang di ruang ganti usai pertandingan.
Neymar dikabarkan mencela kiper Italia itu, yang membuat keduanya terlibat konflik dan harus dipisahkan oleh rekan-rekannya.
Tapi tunggu, Apakah itu benar benar terjadi? Neymar pun bukan suara setelahnya.
Melalui akun Instagramnya, Neymar menuliskan sebuah pesan jika kabar yang menyebutkan jika Ia berkelahi dengan Donnarumma adalah sebuah kebohongan yang telah ditulis oleh sang jurnalis.
“Saya benci datang ke sini dan membicarakan berita, Tapi semua berita ini bohong. Tidak ada perkelahian di dalam ruang ganti! Jurnalis yang tidak kompeten dan ingin mempromosikan diri, coba lagi ok?”
Tulis neymar di story instagram milina
Lebih lanjut, dijelaskan oleh Fabrizio Romano. Neymar juga telah mengirimkan isi pesan Whatsappnya untuk membantah soal isu perkelahian keduanya.
Dimana dalam serangkaian pesan WhatsApp, Neymar tampak menawarkan dukungan kepada rekan setimnya yang kecewa hari itu.
“Maaf tentang kemarin. Informasi ini tidak dapat diterima.”
tulis Donnaruma.
“Temanku! Jangan khawatir, itu bisa terjadi dalam sepak bola. Kami adalah tim dan kami bersamamu. Kamu masih sangat muda dan kamu akan memenangkan banyak gelar. lanjutkan! Persahabatan.”
tulis Neymar menjawab pesan dari Doonaruma hari itu.
Kembali dengan kekalahan atas Madrid malam itu. Fokus PSG musim ini jelas hanya akan ada di Liga Prancis saja. Hal yang tak bagus tentunya, Ditengah deretan pemain PSG yang berlabel super bintang.
Jadi itulah, cerita di balik perkelahian Donnaruma dan Neymar yang dikonfirmasi keuda pemain sebagai sebuah kabar bohong.